Tempat Wisata Tersembunyi di Banjarnegara yang Akan Buatmu Enggan Pulang
1. Yuuuk Ngadem di Waduk Mrica.
Waduk Mrica terletak di Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara. Dari pusat kota Banjarnegara berjarak sekitar 9 km aja. Guys, katanya waduk ini merupakan bendungan terpanjang di Asia Tenggara loh. Waduk Mrica diresmikan oleh Pak Soeharto pada tahun 1989. Waduk ini berfungsi sebagai PLTA yang memasok kebutuhan listrik untuk area Jawa dan Bali. Gak cuma itu, bagi warga setempat waduk ini juga berfungsi untuk irigasi sawah saat musim kemarau.
Nah, mengapa kamu harus ke Waduk Mrica? Karena waduk Mrica telah dikembangkan menjadi lahan wisata dengan menawarkan macam-macam fasilitas, seperti wisata air perahu motor, perahu dayung dan spot untuk memancing. Ada juga play ground untuk anak-anak, panggung terbuka untuk pertunjukan, dan padang golf. Lengkap banget ya?
Udah asyik menikmati pemandangan waduk yang ciamik rasanya gak lengkap dong kalau gak makan-makan atau sekedar jajan-jajan. Iya, kan? Di sini juga udah ada sajian kulinernya loh. Ada Es Dawet Ayu Banjarnegara yang udah tersohor itu. Buat kamu yang penasaran sama rasa Dawet Ayu asli Banjarnegara mungkin bisa coba neh. Gak cuma itu, di sekitar kawasan waduk juga ada penjual serabi guys. Untuk menikmati kesejukan di sekitar kawasan Waduk Mrica kamu cukup bayar tiket masuk Rp.2000 aja. Gimana, kamu tertarik?
2. Jangan Lupa Mampir ke Tampo Mas.
Nah Tampo Mas memiliki hubungan yang erat dengan keberadaan Waduk Mrica. Dulu Tampo Mas merupakan bukit yang tinggi bahkan beberapa orang menyebutnya sebagai Gunung Tampo Mas. Namun seiring dengan rencana pembangunan Waduk Mrica, bukit Tampo Mas di hancurkan (kasian ya). Tapi bekas reruntuhan bukit ini justru digandrungi untuk spot foto karena tekstur tebing batunya yang ciamik. Mungkin Bukit Tampo Mas ini mirip Bukit Breksi di Jogja kali ya. Bukit Tampo Mas yang berada di Desa Gentasari, Kecamatan Pagedongan, Kabupaten Banjarnegara. Gak hanya memiliki tebing batu yang cihui, di tengah-tengah bukit batu Tampo Mas juga ada waduk yang sering dgunakan oleh masyarakat sebagai tempat mancing loh. Mungkin, buat kamu yang pecinta aktifitas memancing bisa mencoba peruntunganmu disini guys.
3.Tenggelam di Sunyinya Curug Genting Giri Tirta.
Oke guys, ayo mblusuk sedikit Ke Kawasan Giri Tirta untuk menikmati kesejukan dua curug dan sensasi berendam air panas di sini. Giritirta berada di Kecamatan Pejawaran, Kabupaten Banjarnegara menyimpan pesona wisata air yang menakjubkan loh. Di kawasan ini terdapat dua curug keren dan dua sumber air panas yang cocok banget buat berendam. Keempat objek wisata keren ini masih belum dikelola secara serius, guys. Jadi akses menuju lokasi agak susah-susah tapi gampang (maksudnya meski susah tapi masih bisa dijangkau).
Lokasi curug berjarak sekitar 35 km ke arah utara dari pusat Kota Banjarnegara dan melintasi jalanan pegunungan khas Dieng yang memanjakan mata. Setibanya di Pasar Karangkobar, kamu langsung belok kanan ke arah Pejawaran guys. Kurang lebih 7 km, kamu sudah bisa menemukan Gapura Curug di sebelah kiri jalan. Tapi setibanya di Dusun Melikan kamu harus berjalan kaki menyusuri kawasan perkebunan sayur milik warga. Dari dusun ini, ada dua jalur untuk menuju ke kawasan obyek wisata. Jalur pertama dengan menyusuri saluran irigasi Sikalong dan kedua jalan pintas menembus bukit. Tapi demi keamanan sebaiknya kamu menghindari jalur kedua ya guys.
Curug Genting bisa kamu capai dengan berjalan sekitar 20-30 menit dari Dusun Melikan. Dari kejauhan sudah bisa terdengar gemuruh air curug karena debit air di curug ini yang emang gede guys, jadi selama kamu menyelami keindahannya, tetap hati-hati ya. Curug ini masih jarang dikunjungi dan sepertinya belum dikelola menjadi lokasi wisata, itu artinya kamu bisa masuk gratis dan tidak bisa dimanjakan oleh fasilitas apapun. Tapi pesona curug dengan ketinggian 70 meter ini dijamin bisa menghipnotis kamu.
4. Kedinginan di Curug Genting? Mampir di Sumber Air Panas yang Tidak Jauh Dari Curug Genting Ini, Yuk.
Kelamaan main air di Curug Genting bikin kamu kedinginan? Gak ada salahnya deh mampir berendam bentar di dua sumber air panas yang berada tidak jauh dari lokasi Curug Genting ini. Apalagi jaraknya yang cuma 100 meter. Gak perlu kebanyakan mikir lagi deh.
Bau belerang akan menyapamu saat tiba di lokasi. Buat kamu yang gak nyaman dengan bau belerang, mungkin bisa mengenakan masker. Asap yang mengepul dari air ini akan menambah rasa penasaranmu untuk mencoba sepanas apa sih air di sini. Batu-batu yang dilewati air panas ini juga berwarna kuning keemasan, ini menunjukan kadar belerang yang terkandung di dalam air. Air belerang sangat bermanfaat untuk relaksasi loh guys. Naaah, mungkin harus kamu coba nih.
5. Kalau Kamu Gak Buru-Buru, Gak Ada Salahnya Menengok Keindahan Curug Mrawu.
Curug Mrawu berjarak sekitar 1 kilometer dari lokasi Curug Genting atau 200 meter dari Dua Sumber Air Panas di atas. Tinggi curug ini hanya 50 meter, tapi di curug ini kamu justru lebih leluasa berenang di kolamnya yang cukup luas. Aliran air dari curug ini nantinya akan menyatu di Sungai Merawu yang merupakan salah satu anak Sungai Serayu. Kudu nyebur lagi deh!
6. Ngintip Pesona Curug Tujuh Tingkat di Curug Pitu.
Setelah puas berendam di kawasan Giri Tirta saatnya kamu beralih ke Curug Pitu guys. Curug ini terletak di Desa Kemiri Kecamatan Sigaluh Kabupaten Banjarnegara. Sekitar 10 km berkendara ke arah Timur Kota Banjarnegara. Seperti namanya, curug ini memiliki tujuh tingkatan yang membuatnya terlihat indah dan eksotis. Untuk menikmati pesona Curug Pitu, kamu cukup membayar tiket sebesar Rp.4000 aja.
Sebenarnya curug ini sudah difasilitasi dengan tempat parkir, loket tiket, toilet dan warung-warung sederhana yang berdiri di sekitar jalan masuk menuju curug tapi entah mengapa terkesan terbengkalai gitu. So, siapa tahu dengan kunjunganmu kesini, pemerintah setempat bisa mulai menata kembali kawasan curug ini.
7. Perjalananmu di Banjarnegara Gak Akan Lengkap Sebelum Kamu Berkunjung ke Curug Sikopel.
Curug ini terletak di Desa Babadan, Kecamatan Pagentan, Kabupaten Banjaranegara. Curug dengan ketinggian sekitar 70 meter ini cocok banget buat kamu yang ingin ngadem sejenak dari segudang kesibukan Hanya dengan membayar biaya masuk sebesar Rp. 2000, kamu tidak hanya disuguhkan dengan kesegaran air di curug, tapi juga bisa melihat kawanan kera liar guys.
Sama halnya dengan curug-curug lain di Indonesia yang dipercaya memiliki khasiat tertentu, curug Sikopel juga dipercaya membuat awet muda looh. Monggo mbak-mbak dan mas-masnya bisa dicoba sendiri! Beneran bikin awet muda gak sih? Selain menikmati kesegaran air curug, kamu juga bisa melihat habitat Tikus Putih di Gua yang berada di sekitar curug ini. Heeem, dapat banyak neh.
8. Buat Kamu yang Merasa Berendam di Curug Saja Tidak Cukup, Saatnya Uji Adrenalinmu di Arung Jeram Sungai Serayu.
Sungai Serayu adalah salah satu sungai kece di Jawa Tengah yang mengalir melewati lima Kabupaten sekaligus, yaitu Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Banjarnegara, Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Banyumas dan bermuara di Samudera Hindia di Kabupaten Cilacap. Diperkirakan sungai ini membentang sejauh 181 km.
Nah, buat kamu yang ingin menguji adrenalinmu di sungai Serayu, kamu bisa mencoba sensasi Arung Jeram untuk menjelajahi keeksotisan sungai ini. Sungai Serayu gampang banget untuk dijangkau karena berada persis di pinggir jalan raya yang menghubungkan kota Wonosobo dan Banjarnegara tepatnya di Jalan Raya Tunggoro-Singomerto.
Tingkat kesulitan Arung Jeram di Sungai Serayu ini bervariasi banget loh guys jadi kamu bisa memilih sendiri paketan yang sesuai dengan kemampuanmu. Udah kebelet banget mengarungi sungai Serayu tapi bingung mikirin jasa yang akan menuntaskan hasrat berpetualangmu? Udah deh gak usah drama, soalnya udah banyak penyedia jasa Arung Jeram di Sungai Serayu dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp. 150.000- Rp. 350.000 per orang. Gimana guys, tertarik untuk mencoba?
Thank you for reading the article Tempat Wisata Di Banjarnegara Yang Tersembunyi , don't forget to share if you think this article is useful.
https://travelingtren.blogspot.com/2018/02/tempat-wisata-di-banjarnegara-yang.html
0 Response to "Tempat Wisata Di Banjarnegara Yang Tersembunyi"
Post a Comment